Buka Masa Pre-order, Cek Bocoran Harga Samsung Galaxy Z6 Series


Samsung siap menggelar Galaxy Unpacked pada 10 Juli 2024 di Prancis. Namun belum saja terselenggara, raksasa teknologi asal Korea Selatan itu sudah membuka masa pre-order untuk gawai dan perangkat terbaru yang akan dipamerkan pada acara tersebut.Mengutip Business Today, masa pre-order hanya berlaku di pasar gadget India untuk ponsel lipat seri Galaxy Z6, Galaxy Watch 7, dan Galaxy Watch Ultra. Adapun Galaxy Ring tidak termasuk dalam pra-pemesanan ini.Buat yang berminat, pre-order bisa dilakukan melalui situs web resmi Samsung, serta marketplace seperti Amazon dan Flipkart. Para pecinta gadget juga bisa memesan langsung di toko ritel India.Kendati demikian, Samsung menerapkan syarat bagi mereka yang akan melakukan pre-order. Untuk yang tertarik, kalian wajib membeli tiket VIP sebesar Rs1.999 atau setara Rp392.305. Pembeli tiket VIP akan mendapat keuntungan hingga Rs7.000 atau setara Rp1.373.754 jika membeli .Mereka juga bisa mendapatkan ponsel dalam warna khusus yang hanya tersedia di situs web perusahaan. Samsung menjanjikan cashback sebesar 70 persen pada saat penebusan. Pelanggan yang tertarik dengan Z Fold 6 berhak mendapatkan e-voucher seharga Rs7.000.Bagi yang melakukan pre-order Z Flip 6, keuntungan yang didapat senilai Rs3.999, setara Rp784.806. Ada pula e-voucher hingga Rs6.499 dan Rs2.299 untuk seri Galaxy Watch dan Buds 3 yang akan datang.Produk lainnya seperti Galaxy Watch 7 dan Galaxy Watch Ultra, Samsung menawarkan tiket seharga Rs1.999 dan keuntungan senilai hingga Rs6.499 untuk masing-masing pembelian produk ini. Tiket VIP akan dikirimkan melalui email dengan rincian tentang kode e-voucher pra-reservasi.Tak perlu khawatir jika kamu tidak jadi membeli produk. Sebab, Samsung akan mengembalikan token bagi yang tidak menggunakan voucher selama periode pra-pemesanan. Sedangkan besaran VIP pass akan disesuaikan dengan harga pembelian perangkat pada saat checkout.Dari bocoran tech reviewer lokal, Sudhanshu Ambhore melalui SmartPrix, Galaxy Z Fold 6 kemungkinan akan diluncurkan dalam tiga varian penyimpanan. Ponsel ini tersedia dengan varian RAM 12GB + ROM 256GB dan dibanderol dengan harga Rp38,58 juta. Kemudian varian RAM 12GB + ROM 512GB dijual dengan harga Rp40,86 juta. Sementara varian RAM 12GB + ROM 1TB dibanderol Rp45,24 juta.(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di sini!


Dilansir dari dan telah tayang di: https://hypeabis.id/read/37563/buka-masa-pre-order-cek-bocoran-harga-samsung-galaxy-z6-series