Shin Tae-yong Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea di Play-off Olimpiade 2024, Menunggu Respons Ipswich Town


Bola.net Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong dikabarkan memanggil Elkan Baggott. Bek Ipswich Town itu disiapkan untuk babak play-off Olimpiade 2024 Paris.

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi tim peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023 itu pada 9 Mei 2024 di INF Clairefontaine, Clairefontaine-en-Yvelines, Prancis.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji menyatakan PSSI telah mengirimkan surat pemanggilan kepada klub Elkan Baggott, Ipswich Town pada Kamis (2/5). Namun, belum dibalas sampai Jumat (3/5) sore WIB.

"Semalam, kami sudah melakukan pemanggilan kepada Baggott. Tinggal menunggu respons dari klubnya. Kami menunggu," ujar Sumardji saat dihubungi Bola.net, Kamis (2/5).


Dilansir dari dan telah tayang di: https://www.bola.net/tim_nasional/shin-tae-yong-panggil-elkan-baggott-ke-timnas-indonesia-u-23-vs-guinea-di-play-off-olimpiade--c73845.html