VIVA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sempat dirumorkan menjadi salah satu kandidat pelatih Korea Selatan.
Baca Juga : Shin Tae-yong Bantah Ada Tawaran Melatih Timnas Korea Selatan
Rumor itu muncul sebelum Ketua Umum PSSI, secara resmi mengumumkan Shin Tae-yong mendapatkan kontrak baru hingga 2027 mendatang.
Saat ini, Korea Selatan masih dilatih oleh Kim Do-hoon sebagai pelatih sementara setelah pemecatan Jurgen Klinsmann usai Piala Asia 2023 di Qatar. Dan, Shin Tae-yong disebut-sebut sebagai salah satu kandidatnya.
Baca Juga : Ketum PSSI Erick Thohir Nyalakan Api Balas Dendam, Timnas Indonesia Harus Hancurkan Australia
Terkait hal itu, Shin Tae-yong blak-blakan. Ia mengungkapkan tidak mendapatkan tawaran untuk melatih Korea Selatan.
"Jika saya mendapatkan panggilan, saya akan memikirkan bagaimana membentuk Korea Selatan," ujar Shin Tae-yong, dilansir dari KBR.
Baca Juga : India Terima 291 Lamaran Kerja Jadi Pelatih Tim Nasional Sepakbola, Ramai Arsitek Lisensi UEFA
"Namun, karena tidak ada panggilan sama sekali dari Korea Selatan, saya tidak memikirkannya," imbuhnya.
Shin Tae-yong saat ini masih pulang kampung ke Korea Selatan. Dia telah mudik sejak 14 Juni 2024 dan dikabarkan menjalani pemulihan kesehatan.
Asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Nova Arianto, menyatakan bahwa Shin Tae-yong baru akan kembali ke Indonesia pada 21 Juli 2024, usai sebulan lebih berada di Korea Selatan.
Baca Juga :
Dilansir dari dan telah tayang di: https://www.viva.co.id/bola/liga-indonesia/1730219-shin-tae-yong-akhirnya-buka-suara-soal-tawaran-melatih-korea-selatan