MU Sudah Pernah Bidik Declan Rice, Sekarang Nyesel Gak Jadi Rekrut?
Bola.net Manchester United mungkin jadi salah satu tim yang menyesal ketika melihat Declan Rice main bagus bersama Arsenal. Faktanya, MU juga pernah tertarik merekrut gelandang Inggris tersebut.
Nama Declan Rice sebenarnya sudah jadi target panas di bursa transfer beberapa tahun terakhir. Namun, pada akhirnya Arsenal-lah yang berhasil mendapatkan tanda tangan Rice setelah membayar mahal kepada West Ham.
Gelandang 25 tahun itu pun langsung memberikan dampak instan di Emirates Stadium. Dia solid di lini tengah, jadi pemain andalan tim. Sekarang, Rice bahkan jadi pemain yang tidak tergantikan dalam upaya Arsenal memburu trofi Premier League.
Di sisi lain, MU mengambil jalan yang berbeda dalam merekrut gelandang. Mereka mendatangkan nama-nama seperti Casemiro, Christian Eriksen, dan Sofyan Amrabat. Bahkan tidak semuanya direkrut permanen.
Dilansir dari dan telah tayang di: https://www.bola.net/inggris/mu-sudah-pernah-bidik-declan-rice-sekarang-nyesel-gak-jadi-rekrut-b959d3.html