1 dari 3 halaman Tanda Tanya Soal Masa Depan Sancho Jadon Sancho sebelum laga Borussia Dortmund vs PSG di Liga Champions 2023/2024, Kamis (2/5/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Martin Meissner Seiring berakhirnya masa peminjaman Jadon Sancho di Borussia Dortmund, muncul pertanyaan besar. Akankah ia balik ke Manchester United? Ada yang menyebut ia tak akan bisa balik lagi jika Erik Ten Hag masih bertahan di Old Trafford. Namun ada juga kans Sancho akan bertahan di MU. Pasalnya Erik Ten Hag mungkin bakal didepak dari MU. Jadi ada kans Sancho bisa mendapatkan start baru di Old Trafford. Namanya Nyaris tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024, Shaw Sentil Tim Medis MU: Salah Kamu Van Gaal Berharap MU Tidak Pecat Ten Hag
2 dari 3 halaman Manajemen MU Jual Sancho Jadon Sancho dalam laga Premier League 2022/23 Manchester City vs Manchester United, Minggu (2/10/2022) (c) AP Photo Kini ada kabar baru terkait masa depan Jadon Sancho. Manajemen Manchester United dikabarkan sudah ketok palu soal nasib winger 24 tahun itu. MU dilaporkan telah memutuskan untuk melego Sancho pada musim panas 2024 ini. Mereka siap melepasnya dengan harga diskon yakni sekitar 40 juta pounds saja. United sendiri sebelumnya membelinya dengan bandrol sekitar 73 juta pounds. 🚨🔴 Manchester United remain 100% decided on selling Jadon Sancho this summer, regardless of who is manager.#MUFC board looking for £40m fee to let Sancho leave with interest from Borussia Dortmund but also other clubs. pic.twitter.com/NDDWX8caHl — Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 9, 2024 "Manchester United tetap 100% memutuskan untuk menjual Jadon Sancho musim panas ini, terlepas dari siapa manajernya." "Dewan #MUFC mencari biaya £40 juta untuk membiarkan Sancho pergi dengan minat dari Borussia Dortmund tetapi juga klub lain." Tulis Fabrizio. Saingi Juventus dan Liverpool, MU Bakal Seriusi Transfer Teun Koopmeiners Ditawar MU, Leny Yoro Maunya Pindah ke Real Madrid!
Dilansir dari dan telah tayang di: https://www.bola.net/inggris/manajamen-manchester-united-sudah-ketok-palu-jadon-sancho-bakal-dilego-9c1f23.html