Kisruh Laga Lazio Vs Milan, Wasitnya Diskors Lagi?
Laga Lazio vs AC Milan berjalan kisruh dengan keluarnya 9 kartu kuning dan 3 kartu merah. Wasit Marco Di Bello yang memimpin laga itu kabarnya bakal diskors.
Laga Lazio vs AC Milan di Olimpico, Sabtu (2/3/2024) dini hari WIB, berjalan panas. Tiga kartu merah diterima tuan rumah yang membantu tamunya menang tipis 1-0 lewat gol Noah Okafor.
Tiga kartu merah Lazio itu diterima Luca Pellegrini, Adam Marusic, dan Matteo Guendouzi. Adalah kartu merah Pellegrini yang mengundang kontroversi dan polemik.
Pellegrini dianggap sengaja menjatuhkan Christian Pulisic di tepi lapangan. Karena ia sudah punya satu kartu kuning, wasit pun mengusirnya dengan kartu kuning kedua.
Tapi aksi Pellegrini menarik Pulisic itu dipicu benturan rekan setimnya, Taty Castellanos, dengan Ismael Bennacer. Ia menduga permainan akan dihentikan karena Castellanos yang kesakitan, tapi dugaannya keliru dan malah diusir wasit.
Momen ini kabarnya jadi salah satu pertimbangan Otoritas Penunjuk Wasit Gianluca Rocchi untuk menjatuhkan skors, seperti dilaporkan Football Italia. Di Bello juga dianggap gagal mengontrol jalannya laga, membiarkan laga diwarnai emosi meledak-ledak.
Satu-satunya catatan positif untuknya adalah menolak klaim penalti Lazio, kala Mike Maignan menjatuhkan Castellanos. Insiden ini tak dianggap pelanggaran karena Maignan lebih dulu mendapatkan bola, yang kemudian diamankan bek Milan, sebelum sang kiper menerjang Castellanos.
Rocchi kabarnya akan menjatuhkan skors sebulan untuk Di Bello. Ini akan jadi kedua kalinya Di Bello diparkir setelah kesalahannya kala memimpin laga Juventus vs Bologna pada Agustus 2023 lalu.
Lazio vs AS Roma Berakhir Tanpa Pemenang
Dilansir dari dan telah tayang di: https://sport.detik.com/sepakbola/liga-italia/d-7222314/kisruh-laga-lazio-vs-milan-wasitnya-diskors-lagi