Gara-Gara 1 Prinsip, Pelatih Pemenang Liga Champions Bisa Ditolak Barcelona


BOLASPORT.COM Barcelona berpeluang untuk menolak pelatih yang pernah memenangi Liga Champions karena perbedaan satu prinsip. Upaya pencarian pelatih baru Barcelona mengungkapkan fakta terbaru mengenai kriteria yang ditetapkan klub. Sejauh ini, nama-nama pelatih yang merapat sebagai pengganti Xavi Hernandez memiliki satu kesamaan. Para pelatih ini sebenarnya kurang kuat dalam memiliki DNA Barcelona yang begitu khas. Hal ini sedikit melenceng dari keinginan Xavi Hernandez mengenai syarat pelatih penggantinya. Menurut Xavi, pelatih baru Barcelona lebih baik juga memiliki DNA klub yang kuat sebagai modal awal. Meski pelatih incaran La Blaugrana saat ini jauh dari hal tersebut, klub tetap menetapkan satu syarat khusus. Dilansir BolaSport.com dari Sport, Barcelona ingin pelatih baru mereka tetap ramah dengan pemain muda. Baca Juga: Hasil Liga Inggris Darwin Nunez Pahlawan, Liverpool Menang Dramatis atas Nottingham Forest Syarat ini membuat peluang bagi mantan pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick, jadi semakin kecil.

Dilansir dari dan telah tayang di: https://www.bolasport.com/read/314031228/gara-gara-1-prinsip-pelatih-pemenang-liga-champions-bisa-ditolak-barcelona